Selasa, 04 Agustus 2020

Definisi topologi Jaringan

Topologi jaringan adalah suatu tehnik untuk menghubungkan komputer yang satu dengan komputer lainnya yang merangkai menjadi sebuah jaringan, dimana penggunaan topologi jaringan didasarkan pada biaya, kecepatan akses data, ukuran maupun tingkat konektivitas yang akan mempengaruhi kualitas maupun efiensi suatu jaringan.

Pada pelaksanaannya, ada beberapa macam topologi pada suatu jaringan komputer yang digunakan sesuai dengan skala jaringan, tujuan, biaya, dan penggunanya. Beberapa macam topologi tersebut adalah topologi ring, topologi bus, topologi star, topologi mesh, dan topologi tree.

Macam-Macam Topologi Jaringan Komputer


1. Topologi Bus


Jenis topologi ini Menggunakan Kabel Tunggal, Seluruh Komputer saling berhubungan meggunakan satu kabe saja yang menghubungkan jaringan ini adalah kabel koaksial dan diletkkan menggunakan T conecctor biasa nya disarankan menggunakan kabel fiber Optic agar pengiriman data lebih baik

kelebihan :
1. mudah untuk dikembangkan
2. tidak memerlukan kabel yang banyak
3.Hemat biaya pemasangan

kekurangan:
1. susah mendeteksi kesalahan
2.Untuk jarak jauh di butuh kan Repeater
3.Sulit mencari gangguan pada jaringan 

2. Topologi Ring



Menghubungkan semua komputer menjadi bentuk lingkaran yg tertutup dan di bantu oleh token, token berisi informasi yg berasal dari komputer sumber yang akan memeriksa apakah informasi tersebut digunakan oleh titik yg bersangkutan

kelebiha:
1.Tidak menggunakan banyak kabel 
2.Tingkat pemasangan rendah
3.Mudah instalasi

Kekurangan :
1. peka kesalahan jaringan
2. Sulit untuk dikembangkan
3. Jika salah satu titik jaringan terganggu maka seluruh komunikasi data dapat terganggu



3.Topologi Star






Pada topologi jenis star ini, setiap komputer langsung dihubungkan menggunakan Hub, dimana fungsi dari Hub ini adalah sebagai pengatur lalu lintas seluruh komputer yang terhubung. Karena menggunakan proses pengiriman dan penerimaan informasi secara langsung inilah yang menyebabkan biaya pemasangannya juga tinggi.





Kelebihan :

1. Deteksi kesalahan mudah dilakukan

2. Perubahan stasiun mudah dilakukan dan tidak mengganggu jaringan lain

3. Mudah melakukan control

4. Tingkat keamanan tinggi
5. Paling fleksibel


Kekurangan :

1. Menggunakan banyak kabel

2. Ada kemungkinan akan terjadi tabrakan data sehingga dapat menyebabkan jaringan lambat

3. Jaringan sangat tergantung kepada terminal pusat

4. Jaingan memakan biaya tinggi

5. Jika titik komputer pusat terjadi gangguan maka terganggu pula seluruh jaringan


4.Topologi Tree






Topologi tree ini merupakan hasil pengembangan dari topologi star dan topologi bus yang terdiri dari kumpulan topologi star dan dihubungkan dengan 1 topologi bus. Topologi tree biasanya disebut juga topologi jaringan bertingkat dan digunakan interkoneksi antar sentral.

Pada jaringan ini memiliki beberapa tingkatan simpul yang ditetapkan dengan suatu hirarki, gambarannya adalah semakin tinggi kedudukannya maka semakin tinggi pula hirarki-nya. Setiap simpul yang memiliki kedudukan tinggi dapat mengatur simpul yang memiliki kedudukan yang rendah. Data dikirim dari pusat simpul kemudian bergerak menuju simpul rendah dan menuju ke simpul yang lebih tinggi terlebih dahulu.

Topologi tree ini memiliki kelebihan dan kelemahan yang sama dengan topologi star antara lain :





Kelebihan :

1. Deteksi kesalahan mudah dilakukan

2. Perubahan bentuk suatu kelompok mudah dilakukan dan tidak mengganggu jaringan lain

3. Mudah melakukan control



Kekurangan :
1. Menggunakan banyak kabel
2. Sering terjadi tabrakan data
3. Jika simpul yang lebih tinggi rusak maka simpul yang lebih rendah akan terganggu juga
4. Cara kerja lambat


5.Topologi  Mesh / Jala









Topologi Mesh merupakan rangkaian jaringan yang saling terhubung secara mutlak dimana setiap perangkat komputer akan terhubung secara langsung ke setiap titik perangkat lainnya. Setiap titik komputer akan mempunyai titik yang siap untuk berkomunikasi secara langsung dengan titik perangkat komputer lain yang menjadi tujuannya.

Kelebihan :
1. Dinamis dalam memperbaiki setiap kerusakan titik jaringan komputer
2. Data langsung dikirimkan ke tujuan tanpa harus melalui komputer lain
3. Data lebih cepat proses pengiriman data
4. Jika terjadi kerusakan pada salah satu komputer tidak akan mengganggu komputer lainnya

Kekurangan :
1. Biaya untuk memasangnya sangat besar.
2. Perlu banyak kabel
3. Perlu banyak port I/O , setiap komputer diperlukan n-1 port I/O dan sebanyak n(n-1)/2 koneksi. Misalnya ada 4 komputer maka diperlukan kabel koneksi sebanyak 4(4-1)/2 =6 kabel dan memerlukan 4-1 = 3 port.
4. Proses instalasi sulit dan rumit


6. Topologi linear




Topologi ini merupakan perluasan dari dari topologi bus dimana kabel utama harus dihubungkan ke tiap titik komputer menggunakan T-connector. Topologi tipe ini merupakan jenis yang sederhana menggunakan kabel RG-58.


Kelebihan :
1. Sederhana jaringannya
2. Hemat kabel
3. Mudah untuk dikembangkan

Kekurangan :
1. Deteksi kesalahan sangat kecil
2. Keamanan kurang terjamin
3. Lalu lintas data tinggi
4. Kecepatan transfer tergantung kepada jumlah pengguna, kecepatan turun jika jumlah
    pemakai bertambah


Penjelasan LAN,MAN,WAN & Internet

1. LAN (Local Area Network)
Lokal Area Network merupakan internet dengan jangkauan mencakup wilayah lokal. Dengan menggunakan kabel seperti UTP (Unshielded Twisted-Pair), Hub, Router dan sebagainnya. Contoh cakupan wilayah LAN antara lain seperti ruangan antar ruangan, maupun gedung antar gedung. Keuntungan menggunakan LAN antara lain biaya perawat dan pemasangan yang murah, akses internet yang cepat dan juga tidak perlu tenaga ahli professional untuk melakukan perawatan. Kerugiannya adalah cakupan wilayah yang sempit.
2. MAN (Metropolitan Area Network)
Beda dengan LAN cakupan MAN cukup luas dapat mencakup internet antar kota. Dalam membuat jaringan MAN biasanya membutuhkan operator untuk menghubungan jaringan antar komputer. Kelebihan MAN diantarannya daya cakupan yang cukup luas bisa menghubungkan jaringan antar kota dan juga memiliki keamanan yang cukup baik. Kekurangnya adalah biaya operasi yang cukup mahal, cukup sulit dalam memperbaiki dan membutuhkan waktu yang cukup lama.
3. WAN (Wide Area Network)
Daya cakupan dalam WAN lebih luas dibandingkan dengan LAN dan MAN. Biasanya teknologi yang digunakan untuk WAN itu sangat canggih. Contohnya saja bisanya menggunakan kabel Fiber Optik yang biaya kabel dan perawatan yang cukup mahal. Keuntungan menggunakan WAN antaralain : cakupan yang lebih luas dibandingkan dengan LAN dan MAN, tukar dan menukar informasi yang terarah untuk mencakup antar negara. Mudah dalam pengemabangan sebuah bisnis. Kerugiannya : menggunakan biaya yang sangat mahal, perawatan sangat susah serta rentan terhadap pencurian data data penting.

4. Pengertian Internet
Internet adalah sebuah jaringan yang menghubungkan komputer satu sama lain yang menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol atau Internet Protocol Suite (TCP/IP) sebagai protokol pertukaran sehingga kita bisa saling berkomunikasi, berinteraksi, dan saling bertukar informasi meski dalam jarak yang jauh.






Minggu, 26 Juli 2020

Penjelasan VLAN

1DEVINISI VLAN
  VLAN atau Virtual Local Area Network adalah kumpulan pengguna jaringan LAN yang berada dalam satu jaringan yang sama atau lebih untuk dapat berinteraksi dalam tunnel komunikasi jaringan yang sama. Dalam proses menghubungkannyaVLAN memerlukan bantuan perangkat pihak ketiga untuk sekaligus mengelola jaringan tersebut.


2. Manfaat VLAN
 Berapa Manfaat dari VLAN  adalah sebagai berikut:



  1. Performance. VLAN mampu mengurangi jumlah data yang dikirim ke tujuan yang tidak perlu. Sehingga lalu lintas data di jaringan tersebut bisa berkurang signifikan.
  2. Mempermudah Administrator Jaringan. Setiap kali komputer berpindah tempat, biasanya komputer tersebut harus diatur ulang agar mampu berkomunikasi dengan jaringan dimana komputer itu berada. Hal tersebut membuat komputer itu tidak dapat langsung dioperasikan setelah dipindahkan. Nah, jaringan VLAN bisa meminimalkan atau bahkan menghapus langkah ini karena pada dasarnya komputer tersebut tetap berada di dalam jaringan yang sama.
  3. Mengurangi biaya. Dalam jaringan yang menggunakan VLAN, Anda bisa membuat jaringan yang private meskipun Anda tidak sedang berada di dekat jaringan utama Anda. Hal tersebut tentu saja bisa meminimalkan biaya yang diperlukan untuk menarik kabel LAN ke lokasi baru.
  4. Keamanan. VLAN bisa membatasi pengguna yang bisa mengakses suatu data, sehingga dapat mengurangi kemungkinan terjadinya penyalahgunaan hak akses
3. Konsep Dan Cara Kerja VLAN
 VLAN (Virtual LAN) adalah sebuah model jaringan yang membagi beberapa jaringan secara logikal kedalam beberapa jalur yang berbeda tapi tetap lewat perangkat penghubung yang sama. VLAN memungkinkan beberapa jaringan IP dan jaringan-jaringan kecil ( subnet ) berada dalam jaringan switched yang sama. Agar komputer bisa berkomunikasi pada VLAN yang sama, setiap komputer harus memiliki sebuah alamat IP dan subnet mask yang sesuai dengan VLAN tersebut


4. Jenis-jenis VLAN
 sekelompok perangkat pada satu LAN atau lebih yang mana dikonfigurasikan menggunakan perangkat lunak pengelolaan sehingga dapat berkomunikasi seperti halnya bila perangkat lunak itu terhubung ke dalam jalur yang sama, padahal sebenarnya perangkat tersebut berada pada sejumlah segmen LAN yang berbeda.VLAN memiliki beberapa jenis, diantaranya ialah sebagai berikut ini :
  1. Default VLAN, ialah merupakan vlan yang dimana sudah ada sejak pertama kali switch dihidupkan, sebelum dikonfigurasi semua port yang ada pada switch akan tergabung ke dalam default VLAN dan dapat terhubung pada masing-maisng port
  2. Data VLAN, ialah merupakan vlan yang dimana hanya mengatur trafik data pada VLAN
  3. Native VLAN, ialah merupakan vlan yang dimana dikembalikan ke suatu port apabila tidak dalam bentuk trunking dan untagged
  4. Voice VLAN, ialah merupakan vlan yang mendukung VoIP dan di khususkan untuk komunikasi data suara pada VLAN
  5. Manajement VLAN ialah merupakan VLAN yang dikonfigurasi untuk manajement switch
5. Tipe Koneksi VLAN

  1. Trunk Link, yaitu koneksi yang menghubungkan antar Switch di dalam sebuah jaringan komputer
  2. Access Link, yaitu koneksi yang menghubungkan ke PC (data user)
  3. Hybrid Link, yaitu koneksi gabungan dari Trunk dan Access
6. Piranti Pendukung VLAN
 Perangkat vlan yaitu switch

perangkat pendukung vlan:
- router
- komputer
- laptop
- komputer server